Sabtu, 14 Mei 2011

Bayar Jasa Servis Mobil dengan Rp. 150 rb Plus 1,5 Dirham

"Alhamdulillah, bayar jasa servis mobil dengan Rp. 150 rb plus 1,5 Dirham. Semoga kedepannya Mas Montir mau dibayar 100% dengan dirham."

By. Bpk Aris Sunaryo, 12 Mei 2011

Pagi itu saat berangkat kerja, mobil mogok di sekitar Taman Mini dengan mesin berasap. Setelah menepi, saya menghubungi tetangga saya yang memiliki bengkel AC (Pak Hendra). Pak Hendra meminta saya menunggu di tempat sedangkan beliau segera meluncur ke tempat dimana mobil saya mogok.

Sejam kemudian, Pak Hendra datang bersama temannya seorang montir (Mas Saipul). Hasil cek sana sini diperkirakan masalah di oil pump yang tidak bisa naik ke pembakaran sehingga mesih panas dan berasap.

Singkat cerita akhirnya mobil di derek oleh mobil Pak Hendra untuk dibawa ke bengkel AC beliau di Jl.Transyogi Arah Cileungsi.

Sampai di bengkel, belakangan diketahui bahwa masalah sebenarnya adalah water pump yang bocor sehingga air radiator kosong dan mesin kepanasan. Akhirnya diputuskan untuk dilakukan langkah-langkah, buka fanbelt dan timing belt, ganti baru waterpump sekaligus stel klep mesin. Pekerjaan dilakukan dari jam 9.30 pagi sampai jam 5 sore. Terlihat bahwa pekerjaannya banyak dan cukup melelahkan juga.

Saat ditanya biayanya, Pak Hendra menolak dibayar meski saya sudah memaksa, sedangkan Mas Saipul hanya meminta dibayar dibawah Rp.200 rb. Saya cukup terkejut karena pengalaman saya mengganti timing belt jasanya bisa sampai 300-an rb lebih, padahal yang dikerjakan lebih banyak (3 macam pekerjaan).

Akhirnya saya menawarkan untuk membayar seharga Rp.150 rb plus 1,5 dirham kepada Mas Saipul. Disaksikan oleh Pak Hendra, saya kemudian menjelaskan tentang keunggulan dinar dan dirham dibanding uang kertas serta ajakan untuk kedepannya mau menerima pembayaran berupa dinar-dirham agar jerih payah yang sudah dikeluarkan dibayar dengan bayaran yang sesuai.

Bengkel AC Maju Jaya
Jl.Raya Transyogi Arah Cileungsi (depan PT.Bukaka)
A/n. Pak Hendra (6221)82490511

Montir (Mas Saipul)
HP. 087873048041

By. Aris Sunaryo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar